top of page
Writer's pictureJournal-is-Me

Pentingnya Menulis Bagi Mahasiswa


Sumber : pinterest.com


Sebagai mahasiswa, menulis bukanlah suatu kewajiban namun sangat berperan penting dalam kehidupan perkuliahan. Menulis merupakan suatu kegiatan ketika seseorang mengubah ide, pikiran, dan perasaan menjadi tulisan.

Sebagai mahasiswa salah satu syarat kelulusan adalah skripsi yang merupakan karya tulis. Namun sangat disayangkan, banyak sekali mahasiswa yang mengentengkan kegiatan ini. Banyak mahasiswa yang merasa malas untuk menulis. Kebanyakan dari mereka lebih sering untuk meminta bahan atau materi, bahkan tugas yang perlu dikerjakan dalam satu minggu.

Membiasakan diri untuk menulis merupakan hal baik karena sebagai manusia, kita memiliki daya ingat yang terbatas. Tidak mungkin segala sesuatu dapat kita ingat hanya dalam waktu singkat. Terutama mahasiswa yang memiliki banyak mata kuliah, tugas, organisasi kampus, dan kehidupan di luar perkuliahan.

Menulis merupakan hal penting bagi mahasiswa. Ada juga beberapa manfaat menulis bagi mahasiswa sebagai berikut.

1. Memahami materi Pada saat dosen menjelaskan di kelas, mencatat merupakan hal penting. Bukan hanya untuk sekadar mengingat, tetapi juga untuk memahami materi yang diberikan. Dengan menulis, kita dapat melihat dan mengingat kembali penjelasan-penjelasan yang sudah diberikan. Dengan menulis juga kita dapat mencatat beberapa hal penting yang tidak terdapat pada materi presentasi yang telah diberikan.

2. Tukar pikiran Saat waktu ujian sudah dekat, tidak jarang beberapa mahasiswa berkumpul untuk belajar bersama. Dengan menulis, kita bisa saling membagikan pemahaman kita kepada teman-teman. Menulis dapat membuat mahasiswa berpikir kritis dan saling memberikan pendapat terhadap suatu materi.

3. Memperkaya kosakata Mahasiswa juga dapat memperkaya kosakata dengan menulis. Jika terbiasa menulis, kita akan menemukan kosakata yang tepat untuk mendeskripsikan apa ingin kita sampaikan.

4. Alarm Kita dapat menulis di buku, smartphone, komputer, atau apapun yang sering kita lihat untuk mengingatkan deadline tugas, jadwal kuliah, dan jadwal ujian.

Sebagai mahasiswa, menulis merupakan hal yang tidak dapat dihindari terutama dalam pembuatan tugas maupun karya tulis skripsi sebagai tugas akhir. Biasakanlah dirimu untuk mulai menulis supaya nanti siap untuk menghadapi tugas akhir. Penulis : Christian

10 views0 comments

Recent Posts

See All

Comments


bottom of page