( sumber : kompas.com | tribun.news ) | Penulis : Catherine Winola
Joe Biden akhirnya memenangkan posisi nomor 1 di Amerika Serikat dengan mengalahkan Donald Trump di pemilihan Presiden Amerika Serikat ke-59. Biden dan pasangannya, Kamala Haris berhasil memperoleh total 284 suara elektoral (264 suara dengan tambahan 20 suara dari Pennsylvania).
Sebagai mana diketahui, Amerika Serikat menggunakan sistem suara elektorial yang akan memenangkan calon pasangan yang memperoleh sekiranya 270 suara elektoral.
Menariknya, Biden sendiri memiliki 4 program kerja yang akan dilakukan dalam 100 hari kedepan. Salah satunya adalah tentang kesiapan dalam memerangi pandemi yang tengah berlangsung ini.
Ia berencana untuk mewajibkan penggunaan masker secara nasional, dan akan mengadakan tes COVID-19 secara gratis. Tidak hanya sampai disana, Biden berencana untuk membagikan vaksin gratis kepada semua masyarakat AS, tanpa melihat apakah mereka memiliki asuransi atau tidak.
Untuk mendukung strateginya dalam memerangi pandemi, Biden juga berencana untuk memperbaiki ekonomi masyarakat AS. Ia akan memaksa Kongres untuk menyetujui paket bantuan untuk virus corona, dan semua dana yang dibutuhkan diperoleh dari pajak para perusahaan besar dan orang terkaya di Amerika Serikat.
Tak hanya ekonomi, Biden juga memusatkan perhatiannya pada iklim dan geografi Amerika Serikat. Ia sedikit menyinggung Presiden AS sebelumnya, Trump karena keluar dari perjanjian tersebut pada 20q7 lalu. Ia berjanji akan mengubah mereka-aturan sebelumnya tentang lingkungan dan mengadopsi rencana penanganan iklim.
Terakhir, ia berjanji untuk memperbaiki peradilan di Amerika Serikat. Ia memiliki rencana untuk mendorong negara-negara bagian untuk ikut andil memerangi kejahatan dan kriminalitas, termasuk perhatian pada mereka yang sempat mendekam di penjara.
Biden juga memberikan kemudahan untuk mendapatkan kewarganegaraan AS. Ini cukup kontroversial karena ia berencana untuk memberikan kewarganegaraan AS kepada mereka yang tidak memiliki dokumen. Ia juga mencabut larangan yang mengatakan bahwa warga negara asing dari negara yang bermayoritas muslim untuk masuk ke AS.
Itulah 4 program kerja yang akan dilaksanakan Biden-Haris dalam 100 hari kedepan. Biemers, bagaimana tanggapan kalian?
Comments