Beberapa Cara Mengatasi Stres Bagi Mahasiswa
- Percee Magz
- Nov 15, 2021
- 2 min read

Sumber: Sehatq.com
Menjadi mahasiswa adalah hal yang menyenangkan tapi juga menantang. Ada begitu banyak kegiatan, tuntutan, serta tanggung jawab yang menghiasi kehidupan mahasiswa. Mulai dari jadwal kelas yang padat, tugas yang begitu banyak, hingga kegiatan organisasi yang tiada henti juga turut mewarnai hari-hari seorang mahasiswa. Tidak jarang banyak mahasiswa yang akhirnya mengalami stress karena kelelahan.
Perasaan stress biasanya timbul saat tingkat ketegangan melebihi tingkat energi kita, alhasil akan muncul perasaan kewalahan yang berlebihan. Saat tingkat energi seseorang rendah dan ketegangan tinggi, maka akan timbul perasaan cemas dan depresi. Itulah sebabnya penting bagi setiap mahasiswa untuk dapat mengatasi stres dalam menghadapi dunia perkuliahan.
Berikut beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengatasi stress:
1. Istirahat dan tidur yang cukup
Penting bagi setiap kita untuk memberikan tubuh dan pikiran kita istirahat dan tidur yang cukup. Kurangnya istirahat dan tidur dapat membuat otak kita tidak bekerja dengan baik. Kita akan sangat sulit berkonsentrasi sehingga waktu yang digunakan menjadi sia-sia. Kurang istirahat dan tidur juga dapat membuat kita mudah jatuh sakit.
2. Makan bergizi
Makan makanan yang sehat dan bergizi juga bisa menjadi salah satu cara untuk mengatasi stres. Makanan bergizi dapat membantu meningkatkan energi tubuh dan memaksimalkan sistem kerja otak.
3. Berolahraga
Rutin berolahraga juga terbukti dapat membantu menghilangkan rasa stress. Tidak perlu olahraga yang berat atau waktu yang lama, olahraga ringan seperti berjalan kaki dan jogging sudah membantu untuk melepas stress dan menjaga kesehatan tubuh.
4. Bersikap baik pada diri sendiri
Dalam hal ini kita tidak perlu terlalu memaksakan diri untuk melakukan berbagai hal atau mengikuti begitu banyak kegiatan. Ada kalanya kita harus memberi diri sedikit ruang untuk bernafas dan beristirahat. Selain itu, kita juga dapat mengapresiasi diri dengan memberikan hadiah atau self reward untuk diri sendiri. Misalnya melakukan hal-hal yang menyenangkan seperti menonton bioskop, pergi ke salon, membeli makanan kesukaan, dll.
Menjalani dunia perkuliahan bukan berarti memberi seluruh pikiran kita dan tenggelam dalam segala kesibukannya. Ada saatnya kita harus beristirahat dan memperhatikan kesehatan diri dan mental kita. Menjadi mahasiswa yang aktif itu baik, tapi kesehatan mental dan ketenangan pikiran kita jauh lebih penting dari apa pun.
“Putting yourself first isn’t selfish, it’s necessary.” – Unknown
Sumber: Kesehatan.kontan.co.id, hellosehat.com
Penulis: Ivyela Giroth
Editor: Chintya Krisadelia
Comments