top of page

Yuk Perluas Wawasan Kamu!



Mau bersosialisasi tapi bingung mau bahas apa? Artikel ini mungkin akan menjawab kebingungan kamu! Yuk simak poin-poin berikut!


Bersosialisasi berasal dari kata dasar sosial yang berarti hubungan antar masing-masing individu yang hidup dan berkembang. Sementara sosialisasi sendiri berarti adanya interaksi yang dibangun antar sesama manusia sebagai makhluk sosial. Merealisasikan salah satu kodrat manusia sebagai mahkluk sosial yang tidak dapat hidup sendiri/membutuhkan kehadiran dan bantuan orang lain.


Nah! Nyatanya, bersosialisasi itu tidak semudah membalikkan telapak tangan loh, Biemers. Bersosialisasi membutuhkan tenaga ekstra dan banyak dukungan tambahan seperti bahan pembicaraan, dan keramahan yang pada dasarnya harus dibangun sejak dini.


Kali ini kita akan membahas tentang bagaimana sih caranya memiliki banyak bahan pembicaraan agar lebih mudah untuk berinteraksi dengan sesama? Apalagi di dunia perkuliahan yang selalu dianggap sebagai tempatnya mencari relasi? Jawabannya adalah dengan memperluas wawasan kamu!



Sebuah bahan pembicaraan adalah salah satu kunci kesuksesan dari bersosialisasi. Seseorang dengan wawasan luas, yang mengetahui banyak hal dan tanggap dengan apa yang terjadi di sekitarnya, cenderung lebih cepat untuk membaur dengan sesama. Simpelnya, kamu pasti akan merasa lebih nyaman untuk ngobrol sama orang yang paham dengan kesukaan kamu, kan? Dengan trend yang lagi kamu ikutin banget, dengan situasi sekitar yang sedang terjadi, dan sebagainya.


Tidak diperlukan cara khusus untuk mendapatkan wawasan yang luas. Hanya dengan berselancar di mesin pencarian Google dan membaca berita harian yang disajikan, kamu sudah satu tahap lebih maju dalam mencapai tujuan kamu. Bisa juga dengan membuka media sosial lainnya seperti Instagram, Tiktok, atau jika kamu mau, kamu juga bisa membaca koran online yang sekarang mudah banget untuk diakses.


Membaca novel, komik, atau sekedar membaca jurnal juga dapat memperluas wawasan kamu. Yang terpenting, saat kamu ingin bersosialisasi, kamu harus menempatkan wawasan kamu dengan orang yang akan berinteraksi dengan kamu agar yang kamu lihat dapat tersampaikan dengan baik.


Akhir kata, semoga kalian semua bisa punya banyak teman-teman baru ya Biemers!


Penulis: Adelia

Editor: Achmad

コメント


© 2024 by JournalisMe. Proudly created with Wix.com

bottom of page