top of page
Writer's picturePercee Magz

Tubuh Wangi Seharian? Emang Bisa?



Padatnya aktifitas yang kita miliki, seringkali menimbulkan ketidaknyamanan yang muncul akibat bau tidak sedap yang ditimbulkan. Keringat yang menempel pada tubuh maupun pakaian, selalu menjadi salah satu alasan seseorang jadi tidak terlihat menarik di mata orang lain. Padahal sudah menyiapkan kata-kata dan materi untuk diperbincangkan, eh jadi ditinggal karena bau tidak sedap akibat berpanas-panasan atau karena habis berlarian mengejar bis :(


Ada gak sih cara untuk terhindar dari hal tersebut? Ada dong!


Berikut adalah beberapa tips yang bisa kalian ikuti:


1. Mandi secara teratur.

Mandi secara teratur selama 2-3 kali sehari dengan air sehangat suam-suam kuku, ternyata dapat

mengurangi produksi kelenjar keringat yang ada di kulit loh, Biemers! Gunakan sabun dan pelembab kesayanganmu, untuk mendapatkan efek relaksasi setelahnya.


2. Perbanyak minum air putih.

Selain bisa mengurangi dehidrasi, air putih juga dapat mengurangi bau tak sedap pada tubuh kalian

lho, Biemers! Pastikan untuk selalu meminum 8L air dalam satu hari. Tambahkan beberapa potongan buah atau sayur, juga bisa menjadi salah satu solusinya.


3. Pilih produk pewangi yang sesuai dengan jenis kulitmu.

Faktanya, tidak semua pewangi pakaian maupun pewangi badan dapat bertahan lama dan cocok di

kulit kalian lho, Biemers! Pewangi yang mengandung terlalu banyak alkohol dapat membuat kulit kamu kering dan iritasi, dan nantinya akan menimbulkan bau tak sedap pada tubuh kamu. Jika sudah begitu, jangan lupa untuk selalu memakai pelembab kulit setelah mandi ya!


4. Makan-makanan yang bergizi.

Last but not least, ada tips terakhir yang bisa kamu ikuti nih! Yaitu, makan-makanan yang bergizi!

Makan-makanan bergizi dengan kaya nutrisi dan porsi yang seimbang, dapat membuat hormon dan metabolisme di dalam tubuhmu stabil nih, Biemers! Hormon yang stabil tidak akan mengeluarkan keringat berbau tak sedap sembarangan. Dengan begitu, kamu bisa terbebas deh dari bau tak sedap yang menyelimuti tubuhmu :)


Hal yang paling terpenting adalah untuk selalu menjaga tubuh tetap bersih dan sehat. Hal-hal kecil

seperti mencuci tangan, kaki, dan wajah, juga dapat membantu kalian untuk terhindar dari wewangian tak sedap.


Semoga tips-tips di atas dapat membantu salah satu persoalan kalian ya, Biemers. See ya!


Penulis : Chintya Krisadelia

3 views0 comments

Recent Posts

See All

Comentarios


bottom of page