top of page

Takut Untuk Berani



Untuk diri...

Bisakah kau mendengar lirih hati yang sunyi

Atau ucap tanpa bunyi

Tindakan yang tidak berarti

Yang seakan terdapat belenggu di hati


Sesekali berbicaralah..

Lakukanlah apa yang kau mau

Jangan terlalu mendengar

Atau terlalu ingin didengar

Tolong bertahan untuk sebentar lagi


Jika langkahmu terasa berat

Bagai terjebak dalam erat

Ketahuilah kau tidak sendiri..

Dalam proses pembentukan diri

Saat ini..


Penulis: Nanda Andrean Effendi



Comentários


© 2024 by JournalisMe. Proudly created with Wix.com

bottom of page